Voxnews

Dukungan Penuh Pemkab Tenggarong untuk Program Padat Karya Distransnaker Kukar di Maluhu

Foto: Kegiatan Padat Karya, Kecamatan Tenggarong.

Caption: Foto: Kegiatan Padat Karya, Kecamatan Tenggarong.

TENGGARONG – Program Padat Karya Produktif yang diinisiasi oleh Dinas Transmigrasi dan Tenaga Kerja (Distransnaker) Kutai Kartanegara (Kukar) di Kelurahan Maluhu mendapat dukungan penuh dari Pemerintah Kabupaten Tenggarong Program ini bertujuan untuk mengatasi inflasi dan kemiskinan di daerah.

Sekretaris Camat (Sekcam) Tenggarong, Syukur Eko Budi Santoso, mengapresiasi program ini sebagai salah satu cara untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Maluhu.

“Kegiatan ini dapat menambah lapangan pekerjaan dan menurunkan angka pengangguran, serta menekan angka kemiskinan,” katanya, Sabtu (28/10/2023).

Program Padat Karya Produktif ini melaksanakan dua kegiatan, yaitu pembuatan kandang kambing dan penyaluran bibit kambing, serta normalisasi parit di RT 17 dan 18. Kegiatan ini dimulai sejak Jumat (27/10/2023) dan berlangsung selama 10 hari.

Santoso berharap, dengan adanya bantuan kambing, kelompok ternak di Maluhu dapat mandiri dan mengembangkan potensi peternakan.

“Pasar kambing di sini masih potensial, jadi ini adalah kesempatan yang harus dimanfaatkan,” ucapnya.

Santoso juga menyoroti pentingnya normalisasi parit untuk menjaga lingkungan tetap bersih dan sehat, serta mencegah banjir.

“Parit dapat mengalirkan air dengan baik dan mengurangi resiko banjir, terutama menjelang musim hujan,” tandasnya.(ADV/DiskominfoKukar)

Ikuti VOXnews di Google Berita

.

Bagikan berita ini:

-

VOXnews