SAMARINDA – Jabatan Kepala Bank Indonesia (BI) Kaltim, resmi beralih dari Ricky Perdana Gozali ke Budi Widihartanto, pada Jumat (27/10/2023). Agenda pengukuhan Kepala BI Kaltim turut dihadiri Sigit Wibowo, Wakil Ketua DPRD Kaltim.
Pengukuhan dilakukan Deputi Gubernur Bank Indonesia, Aida S. Budiman, ditandai dengan penyerahan petikan Surat Keputusan (SK) Kepala BI Pusat.
“Mewakili pimpinan DPRD Kaltim, kami mengucapkan selamat kepada pimpinan yang baru BI Kaltim Budi Widihartanto, serta mengucapkan terimakasih kepada bapak Ricky Perdana Gozali karena telah bertugas selama ini membantu perkembangan perekonomian dan keuangan daerah,” kata Sigit.
Dirinya berharap, pimpinan baru BI mampu memperhatikan perekonomian di Kaltim, baik dari segi pengendalian inflasi hingga perputaran uang.
“Perlu meningkatkan kembali koordinasi dengan seluruh Forkompimda dan pihak terkait lainnya. Terutama mengenai pembinaan CSR, dan program festival Syariah,” jelasnya.
“Kita harap sinergi tetap terjaga, yang jelas koordinasi BI di pimpinan baru ini bisa lebih maju lagi, dan melakukan pembaharuan terhadap program Qris agar lebih bermanfaat di kalangan masyarakat,”kuncinya. (adv)