Hai Vox and Voxy ! Di pesta demokrasi tahun ini, yang paling ditunggu-tunggu pasti pemilihan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) ! Karena kita sebagai Warga Negara Indonesia, memiliki hak untuk menentukan siapa yang memimpin Indonesia ini.
Karena hari pencoblosan sudah di depan mata, maka artikel ini memberikan rangkuman dari visi-misi capres dan cawapres kita di 5 debat yang telah dilakukan. Memang sudah banyak yang menentukan pilihannya, tetapi tidak salah pula untuk melihat kembali apa saja sih visi-misi dan mereka. Kali aja ada yang masih menjadi swing voter.
Disclaimer, rangkuman ini berdasarkan laman bijakmemilih.id ya ! Tabelnya dari kiri ke kanan ya. Sesuai nomor urut pasangan capres dan cawapres kita. Yaitu :
- Anies Baswedan – Muhaimin Iskandar (Nomor Urut 1)
- Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka (Nomor Urut 2)
- Ganjar Pranowo – Mahfud MD (Nomor Urut 3)
Debat pertama calon presiden (capres) dilaksanakan pada 12 Desember 2023 lalu. Dimana, tema yang diusung adalah “Hukum, Hak Asasi Manusia (HAM), Pemerintahan, Pemberantasan Korupsi dan Penguatan Demokrasi” . Ini dia visi-misi yang diberikan ketiga capres kita !
Debat kedua sendiri diperuntukkan untuk calon wakil presiden (cawapres) kita yang digelar pada 22 Desember 2023. Tema debat adalah “Ekonomi, Keuangan, Investasi, Perdagangan, APBN & APBD, Infrastruktur”.
Dilanjutkan kembali dengan debat ketiga pada 7 Januari 2024, dengan pesertanya adalah para capres ! Mereka diberikan pertanyaan-pertanyaan terkait “Pertahanan, Keamanan, Hubungan Internasional, Globalisasi, Geopolitik dan Politik Luar Negeri”.
Cawapres kembali lagi beradu gagasan dan program mereka di debat keempat yang dilaksanakan pada 21 Januari 2024 dengan tema “Pembangunan Berkelanjutan, Sumber Daya Alam, Lingkungan Hidup, Energi, Pangan, Agraria, Masyarakat Adat dan Desa”.
Debat terakhir dan sengit dilakukan oleh para capres pada 4 Februari 2024. Debat kelima sendiri mengusung topik “Kesejahteraan Sosial, Kebudayaan, Pendidikan, Teknologi Informasi, Kesehatan, Ketenagakerjaan, Sumber Daya Manusia dan Inklusi”.
Vox and Voxy, kalian harus bijaksana ya sebelum memilih pasangan capres–cawapres kalian. Kalian harus lihat visi-misi dan program yang mereka tawarkan, karena ini menyangkut masa depan Indonesia 5 tahun ke depan loh ! No GOLPUT, please !
Penulis : Tim Vox