Voxnews

Pria Perlu Glowing ! Ini Tahapan Skincare Bagi Pemula

Foto: Ilustrasi pria menggunakan skincare.(istimewa)

Caption: Foto: Ilustrasi pria menggunakan skincare.(istimewa)

Hai Vox ! Merawat kulit wajah bukan hal yang khusus untuk perempuan saja. Para pria pun harus menjaga kulit wajah agar lebih ganteng maksimal. Bukan hal yang memalukan kok untuk pria memiliki rangkaian perawatan kulit wajah.

Semakin berkembangnya inovasi kecantikan, banyak sekali produk-produk perawatan kulit dikeluarkan untuk para pria. Tetapi sebenarnya jenisnya sama saja. Ya sabun muka, toner, moisturizer (pelembab), dan segala macamnya.

Tetapi banyak yang belum tahu nih urutan pemakaian skincare yang benar. Khususnya bagi para pemula. Kalau asal saja, endingnya manfaat dari skincare itu tidak terasa dan terlihat lagi.

Nah Vox ! Disini, kita kasih tahu ya urutan dan tata cara pemakaian yang benar. Pemakaian skincare dibagi menjadi 2 periode waktu. Pagi hari dan malam hari.

PAGI HARI

1. Cuci Muka dengan Sabun Muka

Tidur lelap kalian dibuktikan dengan kotoran mata dan bekas iler di sekitar mulut. Tidak mungkin kan Vox hanya cuci muka tapi masih bau “bantal ? Rangkaian pertama skincare adalah mencuci muka. Ingat ! Pakai sabun muka dengan sabun yang memang diperuntukkan untuk muka. Bukan sabun batangan.

Caranya aplikasikan sabun muka menggunakan ujung-ujung jari. Tetapi tidak usah menggosok kulit wajah dengan kasar. Kulit bukan kayu yang harus diasah ! Dipijat dengan lembut dan merata.

Setelah itu, cucilah muka dengan air suam-suam kuku. Artinya, tidak panas dan tidak dingin.

2. Kembalikan Ph Kulit dengan Toner

Sudah segar dengan cuci muka, tahap selanjutnya adalah toner. Toner ssangat membantu membersihkan sisa kotoran dan minyak yang tidak terangkat saat menggunakan sabun. Selain itu juga bisa menyeimbangkan Ph, melembapkan dan menutrisi kulit.

Tuangkan cairan toner ke atas kapas atau telapak tangan secukupnya. Setelah itu, usapkan pada wajah secara perlahan agar tidak iritasi. Bisa juga dengan menepuk dengan penuh kasih sayang hehe.

Jangan langsung ke step selanjutnya ya, tapi. Pastikan toner sudah menyerap dengan baik dulu.

3. Serum Demi Kulit Sehat

Serum ini memiliki berbagai manfaat untuk kulit. Apalagi, serum bertujuan untuk menyehatkan kulit hingga ke lapisan kulit paling dalam. Nah serum sendiri banyak jenisnya. Tergantung dari masalah kulitmu ya, Vox !

Ada serum yang digunakan untuk kulit kering, kulit berminyak, anti-aging (anti penuaan), menghilangkan noda hitam, dan jerawat. Jadi beli lah serum sesuai dengan masalah kulitmu.

Biasanya, serum biasanya dijual dengan botol dengan pipet atau berbentuk pump. Kalian aplikasikannya dengan menuangkan serum sebanyak 2-3 kali tetes ke telapak tangan dan diusapkan atau ditepuk-tepuk ke muka secara merata.

Tunggu hingga 5-10 menit serum meresap ke muka. Tips buat kalian, gosok kedua telapak tangan hingga hawa panas keluar. Setelah itu, kalian bisa kompres dengan telapak tangan kalian ke wajah agar serum meresap lebih cepat.

4. Moisturizer atau Pelembab Demi Kulit Kenyal

Pelembab memiliki berbagai manfaat bagi kulit wajah. Seperti menutrisi kulit, mencegah timbulnya berbagai masalah kulit, membuat kulit wajah awet muda, membantu kulit berfungsi dengan baik, serta menutupi kekurangan kulit wajah lainnya.

Sebenarnya cara menggunakannya mudah banget ! Totol-totolkan krim pelembab di seluruh wajah, setelah itu ratakan dari sisi terluar wajah menuju bagian tengah dengan gerakan memutar ke atas. Pijat kulit wajah perlahan-lahan dengan gerakan melingkar lembut ke garis rahang menuju dahi dan berakhir di area hidung.

5. Cegah Bahaya Radiasi UV dengan Sunscreen

Step paling akhir adalah menggunakan sunscreen. Sunscreen ini membantu memberikan perlindungan terhadap sinar UV yang dapat menyebabkan penggelapan warna kulit. Noda hitam, penuaan dini dan warna kulit yang tidak merata. Bahkan, kalau tidak dilindungi, bisa berisiko mendapatkan kanker kulit.

Banyak banget sunscreen menyediakan berbagai varian SPF. Dari SPF 15, SPF 30 hingga SPF 50. Perbedaannya adalah daya ketahanan atau perlindungan yang diberikan. SPF 15 dapat menahan hingga 93 persen radiasi sinar UVB, SPF 30 dapat menahan hingga 97 persen radiasi, sedangkan SPF 50 mampu menahan hingga 98 persen radiasi.

Bagi Vox yang suka melakukan aktivitas outdoor, disarankan menggunakan yang SPF 50 ya !

Cara pengaplikasiannya adalah tuang sunscreen sebanyak dua ruas jari. Usapkan secara merata ke seluruh kulit wajah dan leher. Setelah itu, tunggu deh hingga menyerap ke kulit !

MALAM HARI

Sebenarnya, tahapan skincare untuk malam hari tak jauh berbeda dengan yang pagi. Tetapi ada perbedaan sedikit. Di malam hari, kalian nggak perlu menggunakan sunscreen ya ! Karena ya… nggak ada matahari di malam hari. Hehehe.

Tetapi yang paling membuat perbedaan adalah Double Cleansing. Double Cleansing is a Must !

Vox, double cleansing merupakan metode membersihkan wajah yang dilakukan dengan dua tahap. Sebelum kalian cuci muka dengan sabun, kalian membersihkan wajah dengan jenis pembersih yang berbeda. Bisa menggunakan oil cleanser, micellar water, milk cleanser atau cleansing balm.

Semua tahapan hampir sama. Micellar water yang dasarnya air, maka kalian tinggal menuangkan micellar ke kapas secukupnya dan gosok secara perlahan ke seluruh kulit wajah.

Sedangkan yang oil cleanser, milk cleanser atau cleansing balm. Kalian langsung aplikasikan ke muka kalian secara merata dan pijat perlahan agar kotoran terangkat secara maksimal. Usai itu, tinggal kalian cuci muka kalian dengan air terlebih dahulu.

Kalau sudah pakai jenis pembersih ini, kalian langsung bisa deh cuci muka dengan sabun muka.

Jadi Vox ! Ayo mulai merawat kesehatan kulit wajah kalian. Dengan merawat kulit wajah, kalian juga akan bisa meningkatkan kepercayaan diri kalian dan lebih mencintai diri kalian.

Penulis : Tim Vox

Ikuti VOXnews di Google Berita

.

Bagikan berita ini:

-

VOXnews