Voxnews

Search
Close this search box.

DPRD Kaltim Ajak Warga Berpartisipasi Jaga Kondusifitas dan Stabilitas di Pemilu 2024

Foto: Jahidin, Anggota Komisi I DPRD Kaltim.

Caption: Foto: Jahidin, Anggota Komisi I DPRD Kaltim.

SAMARINDA – Jahidin, Anggota Komisi I DPRD Kaltim, mengajak masyarakat turut berpartisipasi mengatasi kerawanan Pemilu 2024, seperti mencegah SARA, hoaks, dan politik uang.

“Kita harus bersama-sama menjaga kondusifitas dan stabilitas politik di Kaltim, terutama menjelang Pemilu 2024,” kata Jahidin, Minggu (12/11/2023).

Dirinya memaparkan, dinamika politik bisa menimbulkan gesekan dan konflik antara pendukung calon-calon yang bertarung dalam Pemilu 2024.

“Kita harus mengedepankan sikap toleran dan saling menghormati dalam berpolitik. Kita harus menghargai pilihan dan hak suara masing-masing, serta menghindari tindakan-tindakan yang dapat merugikan orang lain,” lanjutnya.

Jahidin mengimbau masyarakat Kaltim harus menjadikan Pemilu 2024 sebagai ajang untuk memilih pemimpin yang terbaik bagi bangsa dan daerah, bukan sebagai ajang untuk saling menjatuhkan atau memusuhi.

“Kita harus menjaga persaudaraan dan kebersamaan sebagai warga negara Indonesia,” jelasnya.

Politisi PKB Kaltim itu juga menekankan Kapolda Kaltim, Irjen Pol Nanang Avianto mengawal seluruh tahapan Pemilu 2024 berjalan lancar, aman, dan demokratis.

Menurutnya, peran Kapolda Kaltim sangat penting untuk menjamin keamanan dan ketertiban selama proses Pemilu, mulai dari kampanye, pemungutan suara, hingga penghitungan suara.

“Kami berharap Kapolda Kaltim bisa bersinergi dengan semua pihak, terutama KPU, Bawaslu, dan parpol, untuk menciptakan suasana Pemilu yang kondusif dan berintegritas,” tegasnya. (adv)

Ikuti VOXnews di Google Berita

.

Bagikan berita ini:

-

VOXnews